Ibu Lasmi Selamat Hari Guru

 Ibu Lasmi Selamat Hari Guru

BAGIKPAPAN.COM, Johor Bahru, Jum’at 25/11/2022 – ICC Muar adalah tempat mengabdikan dirinya, mulai dari menggagas berdirinya ICC Muar hingga menjadi wadah perjuangannya membela nasib anak-anak Indonesia yang berada di sekitar Muar yang tidak mendapatkan pendidikan. Perjuangan Ibu Lasmi untuk membuat wadah belajar anak-anak Imdonesia di Muar akhirnya tercapai setelah melalui liku-liku perjuangannya, pada tanggal 26 September 2016 ICC Muar diresmikan oleh Bapak Konjen waktu itu Bapak Taufiqur Rijal bersama PenSosBud Ibu Dewi Lestari.

Pada awal pendirian ICC Muar dimulai dengan 11 Orang anak-anak Indonesia dan tempat belajarnya di rumah Ibu Lasmi di Muar, Ibu Lasmi yang merupakan Alumni Universitas terbuka Indonesia dan Ibu dari 3 orang anak ini setiap pagi menjemput anak-anak untuk belajar ke rumahnya, kemudian mengajar dan mendidik anak-anak dengan keterbatasan sarana yang ada. Ruang tamu rumahnya dijadikan sebagai ruang kelas dan tentu ini berdampak pada lingkungan sekitarnya, tetangga yang merasa terganggu dengan kehadiran anak-anak yang belajar menjadikan rumah Ibu Lasmi menjadi sorotan dan mendapat komplen sehingga didatangi pihak berkuasa, namun karena tekad Ibu Lasmi untuk melihat anak-anak Indonesia bisa belajar semua itu dilaluinya dengan sabar dan Pihak Perwakilan Indonesia Johor Bahru selalu andil dalam membantu Ibu Lasmi mencari solusi dan penyelesaian sehingga mediasi dengan pihak berkuasa setempat bisa dijalin kerjasama sama dan pada tanggal 10 november 2021 penantian ICC Muar memiliki sarana belajar akhirnya terealisasi dengan menyewa ruang belajar bagi anak-anak ICC Muar.

Ibu Lasmi seorang wanita pejuang bagi anak-anak Indonesia di Muar, Johor malaysia karena berkah keteguhan tekad dan keinginannya bagi memperjuangkan hak belajar bagi anak-anak Indonesia sangat kuat sekali. Dialah sosok Guru Pejuang sehingga peluang belajar yang sebelumnya hanya mimpi bagi anak anak Indonesia di Muar kini menjadi nyata, anak-anak ICC Muar bisa belajar sebagaimana layaknya anak-anak Indonesia yang lain walaupun mereka berada di Malaysia.

Semangat mereka belajar budaya Indonesia menjadi kegiatan ekskul yang digemari anak-anak.
Semoga Perjuangan Ibu Lasmi mampu mengantar anak-anak Indonesia ini bisa meraih impian dan cita-cita mereka.

Selamat hari Guru buat Ibu Lasmi, Guru-Guru SIJB dan segenap warga pendidik semoga Allah memberikan leberkahan dalam kehidupan semua Guru.

Gufran Hafi Zulhadi

http://www.bagikpapan.com

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Halo,
Ada yang bisa kami bantu?